JATIMTIMES - Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-24 Kota Batu berlangsung penuh khidmat di halaman Balai Kota Among Tani, Jumat (17/10/2025). Berbagai elemen masyarakat, mulai dari forkopimda, pelajar, hingga mantan pimpinan Pemerintah Kota Batu, turut serta dalam upacara. Peringatan hari jadi ini juga dirangkaikan dengan HUT Ke-80 Provinsi Jawa Timur.
Wali Kota Batu Nurochman bertugas langsung sebagai inspektur upacara. Sementara komandan upacara diamanahkan kepada Thomas Maido, camat Bumiaji, dengan perwira upacara Agung Sedayu, kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kota Batu.
Baca Juga : Upacara HUT Ke-24 Kota Batu Teguhkan Komitmen Kolaborasi dan Inovasi Wujudkan Visi mBatu SAE
Sementara itu, pasukan upacara melibatkan 509 orang dari 17 kesatuan upacara. Mulai dari Korpsik, TNI, Polri, Satpol-PP, organisasi masyarakat, hingga pelajar setingkat SMP dan SMA.

Dalam amanatnya, Wali Kota Batu Nurochman menyampaikan penghormatan dan penghargaan tinggi kepada pemimpin-pemimpin Kota Batu terdahulu. Mulai dari almarhum Imam Kabul sebagai wali kota pertama, dilanjutkan almarhum Eddy Rumpoko, hingga Pj Wali Kota Aries Agung Paewai.
"Para pemimpin Kota Batu sebelumnya berperan besar penting dalam memajukan Kota Batu. Kini kami bertugas untuk melanjutkan perjuangan dan menghasilkan kebijakan terbaik untuk masyarakat," kata Nurochman.
Dalam kepemimpinan ke depan, pihaknya berkomitmen untuk senantiasa berkolaborasi dan memacu inovasi mewujudkan berbagai program yang berorientasi pelayanan. Tak lain untuk mewujudkan visi mBatu SAE yang diturunkan dalam misi nawa cita.
"Maka dalam gotong royong membangun Kota Batu yang sejahtera aman dan ekonominya berdaya melalui karya-karya, kita harus memiliki tekad yang bulat, kebersamaan yang kuat, dan niat yang tulus. Ini sekaligus ajakan bersinergi, berkolaborasi, berinovasi dan berkreasi untuk meningkatkan kesejahteraan bersama," tegasnya.

Nurochman memaparkan sejumlah program prioritas yang sudah dijalankan hingga akhir September 2025 menunjukkan capaian positif. Salah satunya, realisasi investasi mencapai Rp 1,82 triliun. Angka ini melampaui target Rp 1,12 triliun, atau naik 34 persen dari tahun sebelumnya.
Menurut dia, capaian ini menjadi bukti bahwa Kota Batu semakin dipercaya investor, seiring meningkatnya kemudahan berusaha dan pelayanan publik yang transparan.
Wali kota yang akrab disapa Cak Nur itu juga memaparkan peningkatan anggaran pelayanan kesehatan untuk lebih dekat dengan masyarakat melalui Unit Pelayanan Kesehatan Desa/Kelurahan. Sebanyak 193 posyandu di 24 desa/kelurahan mendapat alokasi alat kesehatan senilai Rp2 miliar. Ditambah anggaran Rp 1,6 miliar untuk penyediaan tenaga medis, terdiri 24 bidan, 21 perawat, 2 nutrisionis dan 17 dokter
Baca Juga : Dari Kuda Angkut ke Pos Udara: Sejarah Layanan Pos di Hindia Belanda 1862-1930
Di samping itu, disampaikan progres program Seribu Sarjana Kota Batu. Tahun 2025 tercatat 314 pendaftar dan 213 mahasiswa dinyatakan lolos seleksi. Penerima beasiswa memperoleh pembebasan UKT dan tunjangan. "Seribu sarjana menjadi simbol kesetaraan kesempatan bagi anak-anak Batu untuk menempuh pendidikan tinggi," beber Cak Nur.
Dalam kesempatan itu, Nurochman menegaskan bahwa ke depan Pemkot Batu akan terus melakukan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan. Ia bersyukur di usia ke-24 ini, Kota Batu sudah mendapatkan berbagai pencapaian yang luar biasa.

Dalam upacara juga dilangsungkan penyerahan penghargaan dan hadiah dari Pemkot Batu kepada seluruh pihak yang berkolaborasi untuk pemajuan Kota Batu, kontribusi dan dedikasi di bidang masing-masing. Baik itu tokoh politik, tokoh masyarakat, tokoh agama, hingga seniman dan budayawan. Setelah upacara, juga dilangsungkan penyerahan penghargaan Lencana Emas Hakaryo Guno Mamayu Bawono di Graha Pancasila Balai Kota Among Tani Batu.(Adv)