Pohon Trembesi Tumbang, Timpa Mobil hingga Arus Lalu Lintas Bululawang-Wajak Terganggu
Reporter
Ashaq Lupito
Editor
Dede Nana
24 - Jan - 2026, 06:15
JATIMTIMES - Angin kencang menyebabkan Pohon Trembesi yang ada di kawasan Jalan Raya Desa Kuwolu, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang tumbang, Sabtu (24/1/2026). Dampaknya, satu unit mobil yang sedang melintas mengalami kerusakan akibat tertimpa pohon tumbang hingga mengakibatkan akses lalu lintas terganggu.
Peristiwa pohon tumbang tersebut kemudian viral di media sosial. Berdasarkan rekaman video amatir yang dihimpun JatimTIMES dari sejumlah WhatsApp Grup, sepintas nampak satu unit mobil pribadi berwarna putih tertimpa pohon yang berukuran cukup besar.

Di sisi lain, pohon yang tumbang tersebut dalam posisi melintang. Sehingga menutup hampir seluruh badan jalan. Selain itu, sejumlah kabel juga turut tertimpa pohon tumbang tersebut.
Baca Juga : Mengayuh dengan Hati, Ratusan Pesepeda di Surabaya Galang Dana Rp 50 Juta untuk Korban Banjir di Sumatera
Ketika dikonfirmasi, Kepala Bidang (Kabid) Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang Sadono Irawan menyebut, peristiwa pohon tumbang yang kini viral tersebut terjadi pada Sabtu (24/1/2026) sekitar pukul 12.30 WIB.
"Angin kencang di wilayah Kecamatan Bululawang khususnya di Desa Kuwolu mengakibatkan pohon jenis Trembesi dengan diameter kurang lebih 80-100 sentimeter, dengan tinggi dan panjang sekitar 15 meter tumbang dan kemudian menimpa mobil yang sedang melintas," beber Sadono.
Selain merusak satu unit mobil, pohon tumbang dilaporkan juga mengakibatkan akses lalu lintas terganggu. Pohon tumbang juga menimpa kabel-kabel yang ada di lokasi kejadian.
"Arus lalu lintas Bululawang-Wajak terganggu, satu unit mobil mengalami kerusakan. Pohon tumbang juga turut menimpa kabel Telkom dan kabel listrik," bebernya.
Sadono menyebut, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa tersebut. Sementara terkait kerugian materiil masih dalam pendataan.
Baca Juga : Ahmad Irawan Soroti Lambannya Penyelesaian Desa di Kawasan Hutan, Picu Konflik Agraria
"Tim sudah ke lokasi untuk melakukan penanganan serta pembersihan pohon tumbang," imbuh Sadono.
Penanganan pohon tumbang turut melibatkan personel gabungan dari unsur BPBD, PMI, dan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bina Marga Kabupaten Malang, Muspika Bululawang, para relawan hingga perangkat desa dan masyarakat setempat.
Terpantau, personel gabungan yang dilibatkan pada saat itu turut melakukan penanganan pohon tumbang dengan menggunakan gergaji mesin. "Penanganan serta pembersihan pohon tumbang sudah selesai, arus lalu lintas kembali normal," pungkas Sadono.
Sementara itu, dari pantauan JatimTIMES, angin kencang di wilayah Kecamatan Bululawang dan sekitarnya sudah terjadi sejak Sabtu (24/1/2026) menjelang siang. BPBD Kabupaten Malang mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada akan potensi bencana yang marak terjadi pada waktu belakang ini.
