Jatim Times Network Logo
Poling Pilkada 2024 Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Poling Pilkada 2024
Serba Serbi

Kalender Jawa Jumat Pon 7 November 2025: Hari Baik untuk Menagih Utang! 

Penulis : Binti Nikmatur - Editor : Nurlayla Ratri

07 - Nov - 2025, 06:51

Placeholder
Ilustrasi menagih utang. (Foto: iStock)

JATIMTIMES - Jumat (7/11/2025) dalam penanggalan Jawa bertepatan dengan pasaran Pon. Berdasarkan kalender Jawa, hari ini jatuh pada 16 Jumadilawal 1959 tahun Dal, berada dalam Wuku Julungwangi, serta memiliki weton Jumat Pon dengan jumlah neptu 13 (Jumat = 6, Pon = 7).

Dalam kepercayaan masyarakat Jawa, Jumat Pon dikenal sebagai weton yang memiliki karakter menarik dan kompleks. Pemilik weton ini umumnya pandai bergaul, kreatif, jujur, dan berhati baik. 

Baca Juga : Indonesia U-17 vs Brasil U-17: Laga Penentu Nasib di Grup H Piala Dunia U-17 2025

Jumat Pon juga dikenal suka menolong dan punya empati tinggi pada sesama. Namun di sisi lain, weton ini juga memiliki kecenderungan ambisius, suka disanjung, dan senang memamerkan kepandaian serta kekayaan.

Menurut Primbon Jawa, Pangarasan dari Jumat Pon adalah Lakuning Lintang. Artinya, orang yang lahir di weton ini memiliki sifat seperti bintang, yang mampu memberikan arah dan teladan bagi orang lain. Ia bisa menjadi panutan karena keteguhan dan kecerdasannya.

Namun, sifatnya kadang tidak konsisten. Dalam Primbon disebutkan, pemilik Lakuning Lintang terkadang sulit menetap dalam hal pekerjaan, tempat tinggal, atau keputusan penting. Hal ini disebabkan oleh sifatnya yang mudah bosan dan ingin mencoba hal baru.

Jumat Pon sering kali menginspirasi orang lain, tapi juga bisa mudah berubah arah ketika merasa tidak cocok dengan situasi tertentu. Karena itu, orang berweton Jumat Pon dianjurkan untuk lebih fokus dan berkomitmen agar tidak kehilangan arah dalam hidupnya.

Masih menurut Primbon Jawa, Pancasuda Jumat Pon adalah Lebu Katiyup Angin, yang berarti “debu tertiup angin.” Maknanya, apa yang diinginkan orang dengan weton ini sering sulit tercapai. Usaha yang dijalankan kerap menghadapi hambatan atau tidak berjalan sesuai harapan.

Namun bukan berarti nasibnya buruk. Justru weton ini mengandung pesan agar seseorang lebih bersungguh-sungguh dan tekun dalam berusaha. Orang dengan Pancasuda Lebu Katiyup Angin akan berhasil jika tidak mudah menyerah dan mampu menjaga semangat dalam menghadapi kegagalan.

Dengan kerja keras dan ketekunan, kesulitan yang datang justru akan menempa mereka menjadi pribadi yang tangguh dan bijak dalam mengambil keputusan.

Hari Jumat Pon kali ini berada di bawah pengaruh Wuku Julungwangi, yang dilambangkan oleh Bathara Sambu. Dewa ini memiliki sifat “serba menjadikan terkenal setiap apa yang dilakukan.”

Dalam Primbon disebutkan, “Berbuat jelek saja lekas terkenal, apalagi berbuat baik.” Artinya, orang yang lahir pada Wuku Julungwangi perlu berhati-hati terhadap tindakan dan perkataannya. Karena apa pun yang dilakukan akan cepat diketahui banyak orang, baik yang baik maupun yang buruk.

Simbol air di tempayan di depan menggambarkan sifat rela dan tulus. Pemilik weton ini dikenal ikhlas menolong orang lain dan tak suka memamerkan kebaikan. Namun, Jumat Pon juga berhati-hati dan hanya menunjukkan kebaikan secara perlahan.

Pohon yang menaungi Wuku Julungwangi adalah pohon cemara, yang menggambarkan pribadi banyak bicara dan berwawasan luas. Weton Jumat Pon pada Wuku ini pandai menyampaikan ide dan sering dipercaya orang lain karena tutur katanya yang meyakinkan.

Baca Juga : Cinta dan Rezeki Menguat! Ramalan Zodiak 7 November 2025 yang Perlu Kamu Tahu

Namun, Primbon juga mengingatkan bahwa terkadang ucapannya bisa membuat orang lain takut atau salah paham. Karena itu, penting bagi orang dengan weton ini untuk menjaga cara berbicara agar tidak menyinggung orang lain tanpa sengaja. 

Weton Jumat Pon juga dilambangkan dengan umbul-umbul di depan, pertanda datangnya keberuntungan dan perhatian dari orang berpengaruh. Pemilik weton ini sering mendapat kasih Tuhan dan dukungan dari atasan atau tokoh penting.

Primbon menggambarkan pemilik weton ini seperti bunga yang enak dipandang dan pandai berbicara. Ia mampu menarik simpati banyak orang dengan pesonanya, meskipun kadang perkataannya tidak selalu sejalan dengan isi hati.

Selain itu, weton ini juga diibaratkan seperti banteng lumpuh, meski dalam kondisi sulit, tetap tegar dan berusaha berdiri. Orang dengan weton Jumat Pon umumnya memiliki daya tahan kuat terhadap cobaan hidup dan tak mudah menyerah.

Dalam hitungan Kala, Wuku Julungwangi berada di arah Barat Daya. Primbon Jawa mengingatkan, selama tujuh hari pada Wuku ini sebaiknya tidak melakukan perjalanan penting ke arah Barat Daya, karena dipercaya dapat membawa kesialan kecil atau hambatan dalam urusan penting.

Sebaliknya, Jumat Pon dalam Wuku Julungwangi justru baik untuk semua pekerjaan. Terutama dalam hal menagih utang, Primbon menyebut bahwa hari ini akan membawa hasil baik. Orang yang ditagih pun tidak akan merasa keberatan dan bahkan merasa senang untuk melunasi kewajibannya.

Dari sisi karier, orang berweton Jumat Pon cocok menekuni profesi yang membutuhkan kesabaran, keahlian, dan tanggung jawab tinggi, seperti guru, penulis, konsultan, atau pekerja sosial. Pemilik weton ini juga sering sukses di bidang pemerintahan atau kepemimpinan karena mampu menjadi panutan dan berwibawa.

Dalam urusan jodoh, pasangan yang ideal bagi pemilik weton Jumat Pon adalah yang memiliki weton Kamis Kliwon, Sabtu Pon, Rabu Pahing, Rabu Wage, Jumat Legi, Selasa Kliwon, atau Senin Pon. 


Topik

Serba Serbi Kalender Jawa weton jumat pon penanggalan jawa november 2025



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Blitar Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Binti Nikmatur

Editor

Nurlayla Ratri

Serba Serbi

Artikel terkait di Serba Serbi